Berbagi Pengalaman tentang Dapodik, ERaport dan Info-Info lainnya Seputar Pengetahuan

Mengatasi Masalah Internet Lambat di PC/Laptop

Belakangan ini Internet menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia. Tentu saja karena banyak sekali kegunaan dari Internet, tapi yang paling lazim sekarang Internet digunakan untuk Media Sosial

Tentu saja tidak hanya sebatas itu, tapi internet juga digunakan untuk urusan pekerjaan, contoh di kantor, sekolah, rumah sakit dll. Untuk urusan media sosial biasanya kita cukup menggunakan Smartphone atau ponsel pintar, tapi untuk urusan pekerjaan kita masih menggunakan PC/Laptop.

Yang menjadi permasalahan sekarang adalah, jaringan Internet untuk laptop sering mengalami gangguan, entah itu dari provider penyedia layanan, dari kondisi cuaca atau dari laptop itu sendiri. Tentu saja itu sangat mengganggu dan menghambat kerja kita. Alhasil pekerjaan kita menjadi berantakan. 

Nah, kali ini saya akan berbagi sedikit tips kepada sahabat yang mempunyai masalah dengan jaringan internet (baca: internet lelet) atau mempunyai kecepatan internet terbatas yang disebabkan oleh laptop. Berikut langkah-langkahnya:

  • Klik start
  • Pilih Accesories
  • Klik run, atau bisa juga langsung pencet Windows + R pada keyboard.


Mengatasi Internet Lambat di Komputer
Tampilan Run

  • Ketikkan gpedit.msc
  • Setelah masuk di halaman Local Group Policy Editor, pilih dan klik Computer Configuration
  • Pilih Administrative Templates
  • Kemudian Klik Network
  • Pilih dan Klik QoS packet scheduler
  • Kemudian Klik 2x pada Limit Reservable Bandwidth
  • Pilih Enable
  • Kemudian isikan angka 0 pada Bandwidth Limit %. Pada dasarnya Bandwitdh Limit bawaan dari OS sendiri adalah 20 %. Tapi sekarang kita rubah agar tidak ada lagi batasan limit bandwitdh.
  • Langkah terakhir klik apply kemudian Ok

Restart Laptop Sahabat, kemudian cobalah untuk mengetes Internet nya.

Untuk mengetahui seberapa lancar jaringan internet, kita bisa menggunakan ping atau kepanjangan dari Packet Internet Gopher. Ping diukur dengan satuan MS atau mili second. Semakin kecil satuan ms nya maka semakin lancar jaringan internetnya.

Berikut ini cara untuk mengetahui lancar atau tidaknya jaringan internet dengan PING :
  • Klik start
  • Pilih Accesories
  • Klik run, atau bisa juga langsung pencet Windows + R pada keyboard.
  • Misal kita akan mencoba mengukur kecepatan jaringan ke google, ketikkan kode berikut:
ping google.com -t 


Cara ping google
Ping google.com

  • Jika jaringan lancar akan muncul tampilan seperti ini :

Internet lambat di laptop
Ping Lancar/Internet lancar
  • Semakin kecil nilai ping nya maka semakin bagus jaringan internetnya. 
Nb : Jaringan bisa dikatakan bagus jika ping berada dibawah angka 100ms
  • Dan sebaliknya jika jaringan mengalami gangguan maka ping akan merespon seperti ini :

Ping request time out
Internet mengalami gangguan

Setelah menjalankan langkah-langkah diatas, mudah-mudahan sudah ada perubahan pada jaringan internet. Jika ada kendala atau tambahan silahkan tulis di kolom komentar.

Semoga bermanfaat...!!!

Baca juga
close
close