Berbagi Pengalaman tentang Dapodik, ERaport dan Info-Info lainnya Seputar Pengetahuan

Cara Root Hp Android Xiaomi/Redmi Semua Tipe Tanpa PC

Bagaimana Cara Root Hp Android Xiaomi Tanpa Menggunakan PC/Komputer?

Sebelum melangkah lebih jauh tentang cara root hp android tipe xiaomi maupun redmi, ada baiknya kita pahami dulu apa itu pengertian dari Root, apa kelebihan root dan apa kekurangan dari root. Berikut ini penjelasan tentang root:

a. Pengertian Root pada HP atau Smartphone Android

Root adalah proses yang dilakukan pada hp android untuk mengizinkan pengguna mendapatkan kontrol atau akses yang lebih tinggi pada sistem Android yang dimilikinya.

Biasanya Hp android yang belum di root memiliki akses terbatas atau dibatasi oleh pabrik pembuat Hp Android tersebut. Oleh karena itu, jika hp android sudah di root, maka pengguna akan mendapatkan keleluasaan (atau hak akses) penuh pada Hp Android yang dimilikinya.

b. Kelebihan/Keuntungan Root

Dengan melakukan root pada Smartphone Andorid, maka pengguna akan memiliki kelebihan yang bisa digunakan pada Hp android yang dimilikinya yaitu: 

1. Pengguna bisa mengganti aplikasi sistem dan pengaturannya, 
2. Bisa menjalankan aplikasi khusus yang sebelumnya tidak bisa dijalankan jika hp androdi belum diroot
3. Membuka direktori/sistem pada Hp Android
4. Pengguna bisa memodifikasi Hp android sesuai keinginan

Dan masih banyak lagi keuntungan-keuntungan yang bisa didapatkan setelah dilakukan root pada hp android. 

c. Kekurangan/Kerugian Root

Berikut ini kekurangan jika hp android di root:

1. Garansi Hp akan Hilang
Secara otomatis, jika hp android diroot maka garansi akan hilang atau tidak berlaku lagi. Namun ada juga yang mengatakan jika hp diroot maka akan ada kemungkinan hp android akan 

2. Bootloop dan; 

3. Hp Andorid bisa mati total. 

Sebenarnya banyak alasan lain kenapa hp bisa bootloop dan mati total, bukan hanya karena root saja. Memori Hp kepenuhan atau Sistem hp yang tidak pernah di update pun bisa menyebabkan bootloop. Dan jika root hp android dilakukan dengan benar, maka sangat kecil kemungkinan akan terjadi bootloop dan mati total. Saya pun sebagai pengguna hp Android sudah beberapa kali melakukan root dan belum pernah mengalami bootloop atau hp mati total.

Nah, setelah cukup memahami perngertian root, kelebihan dan kekurangan root seperti yang sudah dijelaskan diatas, selanjutnya kita menuju ke pembahasan utama.

Cara Root Hp Android Xiaomi/Redmi Semua tipe Tanpa Menggunakan PC

Ada 2 cara untuk melakukan root pada hp Android, semua cara ini langsung bisa diparaktekan di Hp tanpa perlu bantuan dari komputer. Cara-caranya yaitu:

1. Root Hp Android dengan Aplikasi Super User, dan;

2. Root Hp Android dengan Aplikasi King Root

Cara Root Hp Android dengan Aplikasi Super User

1. Download terlebih dahulu Aplikasi Super User

2. Pada Pengaturan di Hp, Izinkan Install Aplikasi dari Sumber yang tidak dikenal

3. Install Aplikasi Super User yang sudah di download 

4. Kemudian setelah diinstall, buka Aplikasi Super User

5. Tekan tombol Root pada menu yang tersedia di Aplikasi Super User

6. Tunggu Proses hingga selesai

7. Restart Hp

8. Selanjutnya untuk memastikan apakah hp xiaomi sukses diroot atau tidak, install aplikasi pengecek root atau root checker. 

9. Kemudian jika muncul notifikasi akses root, berikan izin akses root pada aplikasi tersebut.

Cara Root Hp Android dengan King Root

Sebelum melakukan root hp xiaomi dengan menggunakan King Root, terlebih dahulu lakukan hal-hal berikut: 

1. Pastikan Anda telah Mengaktifkan USB Debugging pada Hp

2. Pastikan Hp Android memiliki setidaknya 65% baterai  

3. Pastikan juga Hp Android memiliki Koneksi Internet yang baik. Jika tidak memiliki koneksi internet, maka tutorial ini tidak akan berfungsi.

Selanjutnya setelah mempersiapkan hal-hal diatas, kemudian ikuti langkah-langkah Cara root hp android dengan King root berikut ini: 
 
1. Unduh dan instal versi terbaru Kingroot

2. Kemudian unduh dan instal Aplikasi Android Root Checker versi terbaru

3. Aplikasi Android Root Checker ini akan membantu Anda untuk memeriksa apakah ponsel 
berhasil di-root atau tidak. 

4. Selanjutnya Buka Aplikasi Kingroot yang sudah diinstal

5. Di Aplikasi Kingroot, tekan tombol  Root yang akan memulai proses rooting hp Xiaomi. 

6. Tunggu hingga proses ini selesai. 

7. Restart Hp xiaomi

8. Buka aplikasi pemeriksa root yang sudah instal sebelumnya dan tekan opsi "Periksa Root", 

9. Disini akan muncul kotak dialog akses root, izinkan akses root dan disana akan terlihat bahwa hp andorid sudah berhasil di-root.


Sebagai penutup, jika langkah-langkah Cara root Hp Android diatas dilakukan dengan benar, maka kemungkinan besar Hp Android akan berhasil di root. Mudah-mudahan sedikit artikel diatas bisa membantu sahabat-sahabat yang membutuhkan.

Semoga bermanfaat...!!!
Baca juga
close
close