Berbagi Pengalaman tentang Dapodik, ERaport dan Info-Info lainnya Seputar Pengetahuan

Validasi NIK Peserta Didik dengan Data Dukcapil

Bagaimana cara memperbaiki Nomor Induk Kependudukan atau NIK peserta Dapodik tidak valid di Aplikasi Dapodik?

NIK adalah Nomor Induk Kependudukan yang terdiri dari 16 digit angka dan wajib dimiliki oleh seluruh warga negara Indonesia. NIK ini unik, artinya setiap NIK hanya boleh dipakai oleh satu orang. Penerbitan NIK ini dilakukan oleh Disdukcapil atau Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Kemendagri). Saat ini NIK merupakan elemen penting yang harus diinputkan di data Peserta didik. Mulai dari peserta didik jenjang PAUD sampai dengan jenjang Pendidikan Menengah/Tinggi.

Validasi NIK peserta didik di Vervalpd
Informasi Validasi NIK di Verval PD

Jika NIK tidak diinputkan maka akan mengakibatkan data peserta didik tersebut menjadi tidak valid. Begitupula dengan input NIK yang tidak sesuai atau salah input NIK akan menjadi data yang invalid juga. Salah satu dampak invalidnya data peserta didik tersebut yaitu berpengaruh pada Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS dan BOP). (Pengaruh NIK kosong atau NIK yang tidak sesuai bisa dilihat dari jumlah peserta didik di Aplikasi Dapodik dan Verval PD, jumlahnya pasti tidak sama/berbeda).

Input NIK peserta didik di aplikasi Dapodik (Verval PD) dilakukan oleh operator pada saat Peserta didik tersebut memasuki jenjang PAUD ataupun SD. Jika peserta didik tersebut pernah bersekolah di PAUD maka di SD data NIK nya tidak perlu lagi diinput. Di jenjang SD operator sekolah cukup melakukan tarik data saja dari asal PAUD peserta didik tersebut. 

Peserta Didik Ganda
Contoh Peserta Didik Ganda

"Untuk itulah mengapa Operator sekolah tingkat SD keatas tidak disarankan untuk melakukan input manual data peserta didik, sebelum benar-benar memastikan bahwa data peserta didik tersebut tidak tercatat di database Dapodik. Karena nantinya jika ternyata data peserta didik tersebut sudah ada di jenjang PAUD maka akan terjadi data peserta didik ganda dan akan menjadi masalah di kemudian hari"

Data NIK Peserta didik di verval pd saat ini sudah terintegrasi dengan data NIK yang ada di DISDUKCAPIL (Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil) dibawah naungan Kemendagri. Jika ada kesalahan dalam entry data NIK, maka di vervalpd akan muncul dalam kategori data peserta didik Invalid atau diindikasikan Invalid. Berikut ini contoh NIK peserta didik invalid atau diindikasikan invalid/ganda di verval pd:

Cara melihat validasi NIK peserta didik dukcapil
Data NIK Peserta Didik yang diduga Invalid/Ganda

Tanda X merah diatas menunjukkan bahwa NIK peserta didik tersebut: kosong, tidak sesuai format, NIK ganda. 

  • NIK Kosong artinya NIK peserta didik tersebut belum terisi  
  • NIK tidak sesuai format: Nik yang tidak sesuai format yaitu Nik yang angkanya kurang atau lebih dari 16 digit, NIK yang mengandung huruf atau ada hurufnya.
  • NIK ganda/diindikasikan ganda, yaitu: NIK yang tercatat di verval pd dan dimiliki oleh lebih dari satu orang. Diindikasikan ganda artinya NIK tersebut memang milik peserta didik di sekolah anda dibuktikan dengan Kartu Keluarga tapi NIK tersebut juga dipakai oleh orang lain. 

Penyebab NIK ganda ini antara lain: 
  1. Kesalahan input data NIK oleh operator di dapodik di sekolah lain, sehingga menyebabkan NIK tersebut sama dengan NIK peserta didik di sekolah anda.
  2. Kesalahan Input NIK yang tidak sesuai dengan NIK yang ada di Database DISDUKCAPIL
  3. Seperti yang sudah dijelaskan diatas, Input data manual peserta didik di tingkat SD, SMP keatas tanpa melakukan cek data terlebih dahulu di Database Dapodik bisa menyebabkan NIK ganda. Tidak hanya NIK yang ganda tapi keseluruhan data peserta didik tersebut bisa menjadi ganda.
Selanjutnya jika NIK invalid segera lakukan perbaikan data di verval pd. Untuk cara perbaikan NIK peserta didik secara lengkap bisa dibaca disini: Perbaikan NIK NISN Peserta Didik di Vervalpd

Jika NIK tersebut diindikasikan ganda atau NIK peserta didik tersebut memang benar-benar milik peserta didik yang bersangkutan, maka lakukan hal-hal berikut:
  1. Pastikan NIK yang ada di verval pd sama dengan NIK yang ada di Kartu Keluarga Peserta didik
  2. Kemudian lakukan cek pada Tab Quality Control Dukcapil Peserta didik di Verval PD. Cara cek NIK peserta didik di tab quality control Dukcapil/Kemendagri yaitu sebagai berikut:

Cara validasi NIK peserta didik dengan data dukcapil
Klik Icon didepan NISN
  • Kemudian pada Menu Residu, Pilih peserta didik yang NIK nya diindikasikan ganda
  • Klik logo yang ada di depan NISN peserta didik tersebut seperti gambar dikotak merah diatas
  • Selanjutnya akan muncul profil lengkap siswa tersebut. 
  • Pada profil peserta didik tersebut, cari dan klik tab quality control.
  • Kemudian scroll atau geser ke bawah dan disana akan terlihat data NIK Peserta didik dan keterangan statusnya.

Tab Quality Control Peserta Didik

  • Disana ada 3 status NIK yaitu: NIK dalam proses Pemadanan/proses validasi, NIK sesuai/valid, dan Data NIK tidak ditemukan.
  • Jika NIK dalam proses pemadanan, tunggu proses tersebut hingga selesai ( mungkin membutuhkan waktu beberapa hari)
  • Status NIK sesuai/valid berarti NIK peserta didik tersebut sudah valid dan tidak perlu lagi dilakukan perbaikan
  • Namun jika NIK tidak ditemukan, maka segera hubungi peserta didik yang bersangkutan untuk melakukan perbaikan data NIK nya di Disdukcapil.
Nah itulah sedikit penjelasan tentang NIK peserta didik dan Validasi NIK peserta didik dengan Dukcapil melalui Tab Quality Control verval pd. Mudah-mudahan artikel diatas bisa membantu sahabat-sahabat yang membutuhkan.

Semoga bermanfaat...!!!  
Baca juga
close
close