Bagaimana cara cek dan mengetahui Spesifikasi dari Laptop atau Komputer?
Sahabat-sahabat pasti sudah sangat familar dengan istilah spesifikasi, entah itu spesifikasi yang menyangkut tentang smartphone, PC, Laptop dan lain-lain. Berikut ini sedikit penjelasan tentang apa itu spesifikasi :
Spesifikasi adalah perincian atau detail tentang suatu rencana, benda, kegiatan, proposal, dll, secara menyeluruh. Spesifikasi mencakup dari hal-hal yang terkecil hingga hal yang terbesar. Jika dikaitkan dengan komputer maupun laptop, spesifikasi yaitu detail tentang sistem informasi perangkat mencakup software, hardware, input, output, driver dan segala yang berhubungan dengan perangkat tersebut.
Biasanya User laptop atau komputer newbie, mereka tidak terlalu ingin tahu tentang spesifikasi perangkat yang mereka gunakan. Tapi yang biasa mereka tanyakan adalah Bagaimana cara mengetahui RAM ? Bagaimana cara mengecek VGA? Processor jenis apa yang digunakan dan bagaimana cara mengetahuinya?
Pertanyaan-pertanyaan tersebut bisa dijawab dengan cara melakukan cek spesifikasi secara langsung melalui laptop dan komputer. Di artikel kali ini kita akan membahas hal tersebut. Simak baik-baik penjelasan dibawah:
2 CARA MUDAH UNTUK CEK SPESIFIKASI LAPTOP DAN KOMPUTER
a. Cek Spesifikasi Laptop dan Komputer Melalui Menu Control panel
1. Klik Start pada komputer maupun laptop
2. Cari dan klik Control Panel
3. Pada menu Control Panel kemudian pilih System and Security
4. Di tampilan system and security, pilih System
3. Pada menu Control Panel kemudian pilih System and Security
4. Di tampilan system and security, pilih System
5. Setelah mengklik system makan akan muncul Informasi atau rincian spesifikasi dari perangkat tersebut. Baik itu Sistem Operasinya, Ram, VGA, Processor, Computer Name, dll
b. Cek Spesifikasi Laptop dan Komputer Melalui Dxdiag atau DirectX Diagnostic Tool
Cara mengetahui spesifikasi komputer melalui Dxdiag ini lebih cepat dibandingkan dengan cara pertama diatas. Dan Informasi yang ditampilkan juga lebih mendetail.
Berikut langkah-langkahnya :
1. Klik Start pada komputer maupun Laptop
2. Cari Windows System kemudian Klik Run atau;
3. Cara singkatnya Tekan tombol yang berlogo Windows + R pada Keyboard
4. Setelah muncul menu Run, kemudian ketikkan dxdiag. Seperti gambar di atas :
5. Jika ada peringatan silahkan klik Yes atau Ok
6. Tunggu Proses beberapa saat hingga muncul DirectX Diagnostic Tool :
2. Cari Windows System kemudian Klik Run atau;
3. Cara singkatnya Tekan tombol yang berlogo Windows + R pada Keyboard
4. Setelah muncul menu Run, kemudian ketikkan dxdiag. Seperti gambar di atas :
5. Jika ada peringatan silahkan klik Yes atau Ok
6. Tunggu Proses beberapa saat hingga muncul DirectX Diagnostic Tool :
7. Jika dibandingkan dengan cara yang pertama, maka mengecek spesifikasi Laptop dan komputer melalui Dxdiag ini lebih lengkap dan lebih mendetail. Baik itu dari detail system, display, sound, input dll.
BACA JUGA :
Nah itulah cara-cara untuk mengetahui spesifikasi laptop dan komputer, semoga sedikit penjelasan diatas bisa membantu sahabat-sahabat yang ingin mengetahui Informasi tentang RAM, VGA, Processor, Sistem Operasi dari perangkat yang digunakan.
Semoga bermanfaat...!!!